Perjalanan secara nirkabel dengan laptop
telah memungkinkan pengguna dengan lancar menghubungkan ke mana-mana di
seluruh dunia, tetapi agar perjalanan nyaman juga telah membatasi ruang
kerja, terutama pada monitor laptop. Saat di rumah, pengguna harus
memiliki opsi untuk bekerja bebas dan mudah tanpa hambatan sama dengan
yang mereka terima saat bepergian. Menghubungkan monitor tambahan untuk
laptop adalah solusi terbaik untuk masalah ini.
Alih-alih menyesakkan layar dengan beberapa jendela, browser tab, dan aplikasi yang diminimalkan, koneksi dua monitor memperluas layar dan mengoptimalkan alur kerja. Entah Anda menggunakan Windows 7*, Vista* atau XP*, laptop Anda dapat dengan mudah mengubah tampilan layar ganda yang dapat diatur.
Para profesional mengakses monitor ganda untuk sejumlah proyek termasuk desain grafis, video editing dan animasi. Layar yang lebih besar membuat alur kerja lebih mudah karena mouse bergerak mudah dari satu layar ke yang berikutnya.
Monitor kedua juga memberikan resolusi yang lebih baik. Fitur layar LCD refresh rate jauh lebih cepat dan lebih banyak penyesuaian untuk kontras dan kecerahan agar cocok dengan kebutuhan tertentu. Mengaktifkan satu monitor akan menyelamatkan hidup layar laptop dan lebih sesuai bagi Anda saat bekerja di rumah.
Alih-alih menyesakkan layar dengan beberapa jendela, browser tab, dan aplikasi yang diminimalkan, koneksi dua monitor memperluas layar dan mengoptimalkan alur kerja. Entah Anda menggunakan Windows 7*, Vista* atau XP*, laptop Anda dapat dengan mudah mengubah tampilan layar ganda yang dapat diatur.
Keuntungan Monitor Kedua
Dunia digital telah membuat mengakses musik, film dan game hampir meruapakn proses yang instan. Daripada mengetik di Microsoft Word* dan mendongak untuk melihat TV, Anda dapat mengetik pada satu monitor dan streaming Hulu* di sisi lain.Para profesional mengakses monitor ganda untuk sejumlah proyek termasuk desain grafis, video editing dan animasi. Layar yang lebih besar membuat alur kerja lebih mudah karena mouse bergerak mudah dari satu layar ke yang berikutnya.
Monitor kedua juga memberikan resolusi yang lebih baik. Fitur layar LCD refresh rate jauh lebih cepat dan lebih banyak penyesuaian untuk kontras dan kecerahan agar cocok dengan kebutuhan tertentu. Mengaktifkan satu monitor akan menyelamatkan hidup layar laptop dan lebih sesuai bagi Anda saat bekerja di rumah.
Kabel Koneksi Laptop
Pilih kabel yang tepat untuk menghubungkan laptop Anda dengan benar. Lihatlah pada sisi dan belakang laptop untuk port koneksi. Port yang paling umum adalah VGA port dan DVI port. VGA port menampilkan 15 lubang pin sedangkan DVI port memiliki 29 lubang pin. LCD monitor yang lebih baru menampilkan input baik VGA maupun DVI bersama monitor bergaya kotak CRT lebih lama yang umumnya menampilkan VGA port.Jika laptop Anda tidak memiliki port, Anda akan perlu membuat koneksi monitor lewat USB input dengan kabel konversi VGA ke USB. Beberapa layar HD LCD memiliki kabel ekspor HDMI yang diperlukan untuk kabel konektor HDMI ke DVI agar dapat tertambat ke laptor dengan benar. Anda bisa mendapatkan kabel ini di toko komputer lokal atau berbagai peritel online.
Set-Up Monitor
Pengguna Windows XP* dan Vista harus menurunkan daya laptop mereka sampai benar-benar mati. Pengguna Windows 7* dapat terus menjalankan laptop atau memilih menurunkan daya.Plug monitor ke laptop menggunakan kabel koneksi yang benar. Cocokkan warna koneksi kabel ke warna ikon input. Pastikan koneksi selaras agar mencegah pin bengkok atau pecah.
Kencangkan koneksi ke laptop lalu plug in sumber daya ke monitor. Tunggu sebentar agar monitor menyala. Pengguna Windows 7 mungkin sudah melihat perluasan desktop di layar. Jika ya, lompat ke "Customize Your Settings”.
Nyalakan laptop dan tunggu hingga mulai. Laptop harus secara otomatis mendeteksi monitor dan menyesuaikan ke layar. Jika monitor tetap hitam, akses tombol "Display Function" pada laptop Anda. Ikonnya adalah segi empat dengan dua garis vertikal di sekelilingnya. Tekan sekali untuk mengaktivasi monitor.
Atur Setting Anda
Di Windows 7:- Klik "Start," akses "Control Panel" lalu pilih "Appearance and Personalization." Cari opsi yang menyebutkan "Adjust Screen Resolution" dan klik sekali. Sebuah window kecil muncul dengan dua monitor berlabel "1" dan "2."
- Klik ikon "Identify" dan "1" besar muncul di satu monitor sementara "2" besar muncul di monitor yang lain.
- Pilih drop-down menu di samping "Multiple Displays." Pilih "Extend these displays" dan klik terapkan. Desktop kini diperluas. Sesuaikan "Resolution" dan "Orientation" untuk menyelesaikan pengaturan khusus.
Di Windows Vista:
- Klik ikon "Start", pergi ke "Control Panel" dan pilih "Personalize”. Pilih "Display Settings”.
- Klik ikon "Identify" dan "1" besar muncul di satu monitor sementara "2" besar muncul di monitor yang lain.
- Klik pada kota centang berlabel "Extend My Desktop to This Display" lalu klik "Apply".
Di Windows XP:
- Klik kanan pada Desktop dan pilih "Properties”. Klik tab "Settings".
- Pilih ikon "Identify" di bagian bawah window. Ingat angka yang berkedip pada monitor yang terpasang. Klik sekali untuk menyorotnya. Klik pada kotak centang berlabel "Extend my Windows desktop onto this monitor”.
- Klik pada "Apply" lalu "OK" untuk keluar dari setting.
Semua Versi
Jika Anda set up monitor di sebelah kanan laptop, Anda perlu membuat penyesuaian kecil karena secara default, ekstensi pergi ke kiri. Di window "Display Settings" atau "Adjust Screen Resolution", drag ikon monitor terkait ke sisi kanan laptop monitor. Ini akan membuat ekstensi layar diterapkan ke kanan dan bukan kiri. Klik "Apply" untuk menyimpan setting.Proses koneksi cukup jelas. Pemilik Windows 7 dapat melakukan ini dalam hitungan detik dan hanya memerlukan sedikit penyesuaian jika diperlukan. Ketahui Anda akan menggunakan set-up ganda paling banyak untuk apa dan kemudian menyesuaikan setting yang diperlukan.
Baca Inside Scoop untuk pemikiran kami mengenai teknologi, hidup dan budaya.
Tks infonya, tapi kenapa di Extended Desktopnya gak nampilin Video jika kita gunakan Windows Media Player (Tampilan lain normal, hanya di Videonya blank aja), sy menggunakan OS Win XP Prof. mohon pencerahannya. heru_lpg @ yahoo. com. Tks.
BalasHapus